
Demam Setelah Imunisasi, Wajar Gak Sih?
Demam setelah imunisasi wajar atau tidak?
Hi Bunda, hayooo siapa yang masih bingung bagaimana yang harus dilakukan?
Jadii menurut dr. Marissa Tania Stephanie Pudjiadi, Sp.A @marissa_pudjiad1
Imunisasi adalah salah satu tindakan yang kerap dilakukan dalam usaha mencegah terjadinya penyakit menular. Tetapi, kadang setelah imunisasi terjadi beberapa hal yang membuat kurang nyaman pada sikecil.
Salah satu hal yang terjadi pasca imunisasi atau yang juga dikenal dengan nama KIPI yang sering terjadi adalah DEMAM.
Kejadian demam yang terjadi pasca imunisasi adalah wajar bila terjadi 1-2 hari pasca imunisasi, lamanya 1-2 hari, dan tidak disertai kejadian lain seperti kejang, ruam, ataupun gejala lain seperti batuk pilek, diare, dll.
Saat terjadi demam pastikan rehidrasi anak cukup dengan perbanyak minum.
Bila suhu sampai diatas 38C boleh diberikan paracetamol dengan dosis 10-20 mg/kg/dosis.
Bila demam berlangsung sampai 3 hari atau lebih, atau demam disertai dengan gejala lain sebaiknya hubungi dokter anak karena kemungkinan penyebabnya bukan dari imunisasi. ?
Jadiii gak perlu buru-buru panik ketika anak demam setelah imunisasi. ?
Semoga bermanfaat yaa. Stay healthy. #CareWithLove ?